Kendal, 23 Februari 2025 – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) bekerjasama dengan Pemerintah Desa (Pemdes) Galih mengadakan gerakan penanaman pohon produktif di pinggir sungai sebagai upaya mengantisipasi abrasi dan banjir yang akhir-akhir ini banyak melanda beberapa titik di Kabupaten Kendal. Kegiatan ini berlangsung pada hari Minggu, 23 Februari 2025, dengan melibatkan mahasiswa, perangkat desa, serta masyarakat setempat.
Pohon yang ditanam dalam kegiatan ini merupakan pohon buah-buahan serta tanaman apotek hidup yang tidak hanya berfungsi sebagai penahan erosi, tetapi juga memberikan manfaat jangka panjang bagi warga. Selain ditanam di sepanjang pinggiran sungai, sebagian pohon yang tersisa dibagikan kepada warga yang ingin menanamnya di depan rumah atau ladang mereka.
Kepala Desa Galih, Muzhilin, menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif ini. “Kami sangat mendukung gerakan penanaman pohon ini karena manfaatnya sangat besar, baik untuk lingkungan maupun bagi masyarakat. Pohon-pohon ini akan membantu mencegah abrasi sungai dan memberikan hasil panen yang bisa dimanfaatkan warga di masa depan,” ujarnya.
Sementara itu, salah satu mahasiswa KKN, Lisa, mengungkapkan rasa bangganya bisa terlibat dalam kegiatan ini. “Kami berharap pohon yang kami tanam hari ini dapat tumbuh dengan baik dan memberikan manfaat jangka panjang. Ini juga sebagai bentuk kepedulian kami terhadap lingkungan dan keberlangsungan hidup masyarakat di Desa Galih,” katanya.
Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi langkah awal bagi masyarakat Desa Galih untuk semakin sadar akan pentingnya menjaga lingkungan. Dengan adanya gerakan ini, diharapkan risiko banjir dan abrasi dapat dikurangi serta memberikan dampak positif bagi ekosistem sekitarnya.
Red. Nafisatuzzuffah KKN STIK 2025
Dipost : 24 Februari 2025 | Dilihat : 26
Share :