Galih - Potong Tumpeng Sambut HUT RI ke - 79

Potong Tumpeng Sambut HUT RI ke - 79

Galih - Dengan rasa syukur yang sangat mendalam dan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke-79 Pemerintah Desa Galih gelar Upacar adat Potong Tumpeng sebagai bentuk rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa (16/8). 

Pemerintah Desa, BPD, Babisa , Babinkamtibmas, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Segenap LKD dan KKN UIN Posko 60  hadir dalam acara ini.

Muzhilin selaku Kepala Desa Galih mengatakan ucapan terimaksih sebanyak-banyak kepada seluruh masyarakat desa galih yang sudah mengsukseskan Kegiatan HUT RI Tahun 2024

"Saya mengucapkan banyak-banyak terimakasih kepada seluruh masyarakat desa galih dari mulai jajaran kepanitiaan, ketua RT/RW, Satlinmas, Tim Penggerak PKK, Posyandudan semua elemen masyarakat desa galih yang sudah mengsukseskan ikut mangayu bagyo kegiatan HT Tahun 2024 ini, tanpa panjenengan semua tidak mungking acara ini bisa lancar, sukses dan sangat istimewa." Ucapnya.

Muzhilin menambahkan hal ini adalah bukti cinta kita terhadap NKRI.

"Semangatnya warga masyarakat desa galih akan pentingnya memperingati HUT RI yang ke-79 ini, semua itu adalah bukti betapa cintanya kita terhadap NKRI bahkan ada istilah Hubbul Wathon Minal Iman yaitu cinta tanah air adalah sebagian dari iman." Tambahnya.


Dipost : 17 Agustus 2024 | Dilihat : 127

Share :